Santri Ponpes Dzikir Al Fath akan Berbicara Bahasa Inggris selama 40 Hari dalam Program MCML Bahasa Inggris

Santri tingkatkan SMP dan SLTA yang berada di Ponpes Dzikir Al Fath mengikuti program MCML Bahasa Inggris selama 40 hari. Mereka akan fokus mempelajari dan berbicara Bahasa Inggris selama 40 hari ke depan. 

Ini merupakan program tahunan yang menjadi keunggulan di Ponpes Dzikir Al Fath. MCML sendiri adalah singkatan dari Moving Class Mastery Learning yaitu santri fokus untuk mempelajari 1 bidang pelajaran hingga menguasai. MCML Bahasa Inggris ini diikuti santri tingkatan SMP dan SLTA kelas 2 dan 3 yang berjumlah 146 orang.

Para santri antusias mengikuti MCML Bahasa Inggris ini. “Saya ingin bisa berbahasa Inggris agar bisa mewujudkan cita cita saya untuk sekolah ke luar negeri” kata Rizky salah satu peserta MCML Bahasa Inggris dari SMP Islam Tahfidz Qur’an Al Fath ketika diwawancara saat acara pembukaan MCML Bahasa Inggris di Aula Syekh Quro, Ponpes Dzikir Al Fath. 

Kegiatan MCML Bahasa Inggris ini resmi dibuka pada Kamis, 20 Agustus 2020 oleh pimpinan Ponpes Dzikir Al Fath KH Muhammad Fajar Laksana. “Santri wajib bisa berbahasa Inggris agar bisa berdakwah ke dunia internasional dan menjadi kader Islam Rahmatan lil Alamin” ucap KH Muhammad Fajar Laksana ketika membuka MCML Bahasa Inggris.

Pembukaan MCML Bahasa Inggris ini dihadiri kepala sekolah dari setiap lembaga SMP dan SLTA. Hadir pula alumni Ponpes Dzikir Al Fath yang kini kuliah di Sakarya University Turki Muhammad Irsyad Fatahillah yang sekaligus mengisi seminar Strategi Kuliah di Negeri Turki.